Bakti Sosial: KMNU Polstat STIS

Oleh Puput Indahsari (Div Sosial KMNU Polstat STIS)

Menjadi seorang mahasiswa tentu tidak selalu berkaitan dengan belajar. Karena pada dasarnya mahasiswa lebih erat kaitannya dengan melakukan kegiatan organisasi-organisasi yang ada di kapusnya. Seperti halnya pada Sabtu (11/5) mahasiwa yang barada dalam naungan organisasi KMNU Perguruan Tinggi di kawasan Jakarta Timur, Polstat STIS sedang merayakan suka cita bulan suci ramadhan. Mahasiswa NU salah satu kampus kedinasan tersebut lebih memilih menggunakan waktu buka puasanya bersama anak-anak yatim dan piatu Yayasan Al Muanah yang berlokasi di kelurahan Cipinang Cempedak, Jatinegara.
Kegiatan yang bisa disebut Bakti Sosial ini rupanya sudah menjadi acara tahunan yang dilakukan KMNU Polstat STIS tiap kali bulan Ramadhan datang. “Baksos ini merupakan salah satu program bakti sosial KMNU kepada masyarakat sekitar yang setiap tahunnya diadakan, dengan tujuan meningkatkan kepedulian KMNU terhadap lingkungan sekitarnya. Harapan dari pelaksanaan baksos ini, semoga memberi keberkahan untuk KMNU Polstat STIS,” tutur Firman Shidqi, selaku ketua KMNU Polstat STIS.
Acara diawali dengan game-game seru yang bertujuan untuk mengakrabkan antara adik-adik yayasan dan mahasiswa KMNU Polstat STIS sendiri. Tidak sampai disitu, antusiasme adik-adik semakin tinggi saat sesi adu cepat hafalan surah-surah pendak Al-Qur’an. Hal yang mengharukan adalah saat salah satu adik yang masih belum berusia sekolah mampu melafalkan salah satu surah dengan lancar. Hingga suara adzan maghrib berkumandan menjadi pengingat santap buka bersama dimulai. Acara diakhiri dengan sesi foto bersama dengan adik-adik dan ibu pengurus yayasan.

You might also like

Leave A Reply

Your email address will not be published.